Ini Sederet Tempat Wisata di Purwakarta yang Terpopuler Sepanjang 2022

- Selasa, 7 Februari 2023 | 12:55 WIB
Kahuripan Tirta Wanayasa, tempat wisata di Purwakarta yang terpopuler sepanjang 2022 (Facebook/Pariwisata Purwakarta)
Kahuripan Tirta Wanayasa, tempat wisata di Purwakarta yang terpopuler sepanjang 2022 (Facebook/Pariwisata Purwakarta)

LENSA PURWAKARTA - sepanjang 2022 kemarin, ada beberapa tempat wisata di Purwakarta yang terpopuler. Salah satu indikatornya, terlihat dari jumlah kunjungan wisatawan ke lokasi-lokasi ini.

Jika merujuk data yang ada di dinas terkait, kunjungan wisatawan ke tempat wisata di Purwakarta ini memang paling banyak itu dari sektor kuliner.

Hal mana, banyak pengunjung dari luar daerah yang sengaja datang ke tempat wisata di Purwakarta untuk sekedar menikmati sate maranggi yang menjadi makanan khas wilayah ini.

Baca Juga: Just Info: Warga Purwakarta Nih 6 Fakta Cegah Cacingan Pada Anak, Yuk Simak!

Namun, selain wisata kuliner ada juga beberapa tempat wisata di Purwakarta yang menyuguhkan keindahan menjadi lokasi terpopuler bagi wisatawan yang berkunjung ke wilayah ini.

Berikut ini Lensapurwakarta.com merangkum 5 tempat wisata di Purwakarta yang terpapuler sepanjang 2022 kemarin berdasarkan data kunjungannya.

1. Taman Batu Cijanun

Taman Batu Cijanun, lokasinya berada di Kampung Lembang Sari, Desa Cipeundeuy, Kecamatan Bojong. Ini merupakan salah satu tempat wisata di Purwakarta yang terpopuler sepanjang 2022 kemarin.

Adapun suguhan utama di salah satu tempat wisata di Purwakarta ini yakni pemandangan alam nan indah berupa mata air besar berhias taman batu yang juga dikelilingi pegunungan hijau.

Baca Juga: Just Info: Warga Purwakarta Ingin Mengadu Soal Kamtibmas Langsung WhatsApp Kapolres AKBP Edwar Zulkarnain

Bukan hanya menikmati pemandangan alam yang masih asri, pengunjung yang datang ke kawasan ini bisa juga menikmati wahana air sepuasnya di sebuah kolam berair dingin khas air pegunungan.

Merujuk data yang ada Disporaparbud setempat, sepanjang 2022 kemarin jumlah kunjungan wisatawan ke Taman Batu Cijanun mencapai 121.475 pengunjung.

2. Kampung Kahuripan Cirangkong

Untuk tempat wisata di Purwakarta yang satu ini, berlatar kearifan lokal. Lokasinya ada di Kampung Cirangkong, Kecamatan Cibatu.

Halaman:

Editor: Asep Mulyana

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X