LENSA PURWAKARTA - Kasus bullying sampai saat ini masih terjadi. Salah satu yang disoroti adalah bullying terhadap pelajar. Namun, kasus ini bisa terjadi kepada siapapun dan dimanapun.
Menyusul masih maraknya kasus bullying, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil sampai turun tangan. Rupanya, Kang Emil begitu sapaan akrabnya dulu juga pernah menjadi korban bully.
Dalam akun Instagramnya @ridwankamil, menyatakan, dirinya dulu pernah menjadi korban bully. Baik itu secara fisik ataupun verbal. Hal itu, menjadi sesuatu yang traumatik.
"Butuh waktu panjang untuk kembali hidup normal," ujar Kang Emil.
Karena itu, pihaknya saat ini membuka pengaduan khsusu bullying. Jika ada kasus ini, maka segera laporkan ke gubernur.
Pengaduannya, melalui fitur STOPPER (sistem terintegrasi olah pengduan perundungan). Laporan bisa melalui WA, QR Code atau isi di fitur Stopper di website Si Gesit Juara.
Operator pengaduan ini adalah guru BP di sekolah masing-masing. Jika tidak ditindaklanjuti, maka akan ketahuan oleh sistem di Dinas Pendidikan dan gubernur.
Ayo laporkan jika ada kasus bullying di sekitar kita. Jangan diam saja. ***
Artikel Terkait
Ngakak! Ridwan Kamil Kunjungan ke Luar Negeri Tapi yang Terdengar Suara Latto-Latto
Ini Alasan Ridwan Kamil Bergabung dengan Partai Golkar Sudah Dapat Izin Ibunda dan Istri
Ridwan Kamil Pamitan Kepada Warga Kota Bogor Ini Tahun Terakhirnya Sebagai Gubernur Jabar, Jadi Nyapreskah?
Akhirnya Gubernur Ridwan Kamil Bisa Bertemu Wabup Indramayu Lucky Hakim, Ini yang Diceritakan!
Gubernur Ridwan Kamil Bertemu Bupati Indramayu Curhat Soal Wabup Lucky Hakim